FAMILY GATHERING ANGKATAN III 2024

SMAIT ISHUM NEWS ~~Senin, 06 Mei 2024 Hall Ishlahul Ummah telah berlangsung Family Gathering angkatan ke III yang dihadiri oleh seluruh wali murid kelas XII dalam rangka meningkatkan ukhuwah sekaligus kegiatan terakhir khusus ananda kelas XII beserta ayah dan bundanya.

Dalam kesempatan ini, turut juga Abang Muaz selaku Manager Hall Ishum sekaligus mewakili Pembina Yayasan Ishlahul Ummah yang berhalangan hadir yaitu Ust. H. Mat Amin, S.Ag. Beliau berpesan kepada anak didik kelas XII untuk terus melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, menggapai asa dan jangan mudah menyerah. Dan tidak lupa mengingatkan untuk menjaga sholat sebagai tiang agama dan memurojaah hafalan qur’an dan hadits yang sudah diperoleh selama bersekolah di SMA IT Ishlahul Ummah.

Dalam rangkaian kegiatan ini terdapat pemberian reward prestasi kepada Ananda Zen selaku siswa berprestasi dengan hafalan Qur’an 4 Juz dan 42 Hadits Arbain, serta ananda Yunita sebagai pemenang OSN-K Juara III bidang Kimia tingkat Kota Tahun 2023.

Kegiatan ini berlangsung hikmat dan penuh haru, orang tua bangga dengan segala pencapaian ananda, dan para ustadz ustadzah bahagia melepas ananda untuk melangkah ke jenjang yang lebih tinggi.(08/05/2024)

Bagikan :

Artikel Lainnya

HIT GENIUS Berlangsung 3 Hari, B...
Acara HIT GENIUS yang berlangsung selama 3 hari, dari tanggal ...
RAPAT KOMITE DAN PEMBAGIAN HASIL...
Prabmulih, Jum'at, 13 November 2024 – Acara Rapat komite dan  ...
PERKEMAHAN DAN PELANTIKAN BANTAR...
PRABUMULIH.- Baru - baru ini SMA IT Ishlahul Ummah melaksanaka...
One Day Class with Bang Muzammil...
Alhamdulillah One Day Class bersama Bang Muzammil Hasballah be...
SAS Ganjil TP. 2024-2025
SMA IT Ishlahul Ummah telah melaksanakan kegiatan Sumatif Akhi...
Pelatihan dan Sertifikasi Conten...
Palembang, 23-24 November 2024 Alhamdulillah siswa dan guru SM...

Hubungi kami di : 082182680647

Kirim email ke kamismaitishlahulummah2019@gmail.com